Harapan ini disampaikan Wali Kota Medan Bobby Nasution diwakili Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Medan Pulungan Harahap usai menyerahkan tropy kepada juara pertama dalam turnament tersebut di Stadion Mini Kebun Bunga, Minggu (20/2).
Atas nama Pemko Medan Pulungan menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya turnament ini. Dirinya juga mengucapkan selamat kepada club yang berhasil menjadi juara.
“Atas nama Pemko Medan saya sangat mengapresiasi dengan digelarnya turnament ini, semoga melahirkan bibit pesepakbola putri yang dapat mengharumkan nama kota Medan serta Sumut, sekali lagi saya ucapkan selamat kepada club yang menjadi juara dalam turnament ini.”Kata Pulungan Harahap.
Pulungan juga menilai para pemain terlihat begitu semangat dalam mengikuti turnament ini, hal tersebut dapat menjadi motivasi dalam membentuk club sepakbola putri di kota Medan. Oleh sebab itulah Pemko Medan akan terus mendukung setiap event olahraga yang diselenggarakan guna menunjang prestasi para atlet di kota Medan.
“Salah satu wujud nyata dukungan yang diberikan bapak Wali Kota Medan Bobby Nasution ialah kami Pemko Medan saat ini fokus dalam membenahi setiap sarana olahraga yang ada sehingga atlet-atlet kita dapat berlatih lebih semangat lagi dan menghasilkan prestasi yang lebih baik.”ujarnya.
Sementara itu adapun club yang berhasil menjadi juara dalam turnament ini ialah Queen Padasa setelah berhasilkan menumbangkan club PS Kwarta melalui adu pinalti.(rizky)