
Jelang Natal dan Tahun Baru 2026, Jasa Raharja Hadiri Rapat Forum Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Kota Pematangsiantar
SIANTAR – Menjelang momentum Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026, Jasa Raharja turut berpartisipasi dalam Rapat Forum Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (FLLAJ) yang digelar di Ruang Rapat Bappeda Kota Pematangsiantar, Kamis (30/10).
Rapat ini membahas berbagai langkah strategis untuk memastikan kelancaran, keamanan, dan keselamatan arus lalu lintas selama periode libur panjang akhir tahun, terutama dengan adanya pembukaan Jalan Tol Simpang Panei yang diperkirakan akan berdampak signifikan terhadap pola pergerakan kendaraan di wilayah Kota Pematangsiantar dan sekitarnya.
Hadir dalam rapat tersebut perwakilan dari berbagai instansi, antara lain Dinas Perhubungan, Polres Pematangsiantar, Bappeda, Jasa Raharja, serta sejumlah pemangku kepentingan lainnya.
Jasa Raharja Pematangsiantar diwakili oleh Penanggung Jawab Samsat Pematangsiantar, Sdr. Rudi Ardiansyah, dan Penanggung Jawab Bidang Asuransi, Sdr. Noveda Mulya.
Dalam pembahasan, forum menyoroti pentingnya rekayasa lalu lintas di beberapa titik rawan kemacetan dan potensi konflik arus kendaraan akibat konektivitas baru dari Jalan Tol Simpang Panei. Selain itu, forum juga menekankan optimalisasi fungsi Terminal Tanjung Pinggir sebagai simpul transportasi utama, baik untuk angkutan antar kota maupun lokal, guna mengurai kepadatan di pusat kota.
Perwakilan Jasa Raharja dalam kesempatan tersebut menyampaikan komitmen perusahaan untuk terus mendukung upaya peningkatan keselamatan lalu lintas, terutama melalui sinergi pencegahan kecelakaan dan kesiapan penanganan korban kecelakaan lalu lintas selama periode Nataru.
“Menjelang masa libur panjang, risiko kecelakaan biasanya meningkat. Karena itu, koordinasi lintas instansi sangat penting untuk memastikan masyarakat dapat bepergian dengan aman dan nyaman,” ujar Rudi Ardiansyah.
Forum ini juga menghasilkan sejumlah rekomendasi, antara lain penempatan petugas di titik rawan, penambahan rambu lalu lintas, perbaikan jalan rusak serta sosialisasi kepada masyarakat terkait jalur alternatif dan penggunaan transportasi umum.
Dengan sinergi seluruh pihak, diharapkan arus lalu lintas di Kota Pematangsiantar selama Natal dan Tahun Baru 2026 dapat berjalan tertib, aman, dan lancar, serta mendukung kenyamanan masyarakat yang melakukan perjalanan. (Red)